Perempuan, Sumber Daya Ekonomi Dan Modal Sosial (Penutup)

PENUTUP
Kemiskinan yang membelenggu perempuan salah satu penyebabnya adalah tersumbatnya akses terhadap sumberdaya keuangan. Hal inilah yang membuat perempuan mencari cara agar hal tersebut teratasi. Cara yang dipilih oleh para perempuan ini beragam, misalnya dengan mengikuti arisan, koperasi ataupun membuka warung di teras depan rumahnya. Kegiatan ini dilakukan oleh perempuan untuk dapat mencukupi kehidupan rumah tangganya agar dapat tercipta kesejahteraan dalam keluarganya.
Dengan melakukan ketiga kegiatan diatas, perempuan mampu menciptakan jaringan sosial dengan sesamanya dan sedikit banyak dapat membantu keuangan keluarganya. Hal seperti ini termasuk pemberdayaan perempuan melalui pengembangan lembaga keuangan mikro. Pengembangan lembaga keuangan mikro ini memiliki tiga manfaat yaitu : 
1.      Pemberdayaan ekonomi.
Akses perempuan terhadap sumber permodalan baik dalam bentuk tabungan maupun pinjaman, memberikan peluang lebih besar bagi mereka untuk turut mengkontrol  proses pengambilan keputusan dan alokasi sumber daya keluarga. 
2.      Peningkatan kesejahteraan.
Adanya akses perempuan terhadap fasilitas kredit dan tabungan, memungkinkan perempuan untuk meningkatan kesejahteraan diri sendiri, anak-anak sekaligus suami. 
3. Peningkatan aktifitas ekonomi dan penghasilan perempuan akan meningkatkan ketrampilan, akses terhadap pengetahuan dan jaringan pendukung.
Description: Perempuan, Sumber Daya Ekonomi Dan Modal Sosial (Penutup)
Rating: 4.5
Reviewed by: Rumah Makalah
On: 21.30.00
TOP